Sunday, September 09, 2007

Kunjungan Pejabat Teras Depdiknas ke OU

Minggu (9/9/07), kali ini PERMIAS mendapat kehormatan mendapat kunjungan para pejabar dari DEPDIKNAS RI. Rombongan yang yang terdiri dari delapan orang tersebut sengaja datang ke Athens guna melakukan pertemuan dengan pimpinan Ohio University (OU). Pertemuan tersebut membahas kerja sama lebih lanjut menganai pertukaran pelajar Indonesia ke OU. Seperti diketahui, baru-baru ini OU kedatangan para mahasiswa baru asal Indonesia peserta beasiswa unggulan Diknas RI. Beasiswa tersebut terselenggara berkat kerja sama antara pemerintah Indonesia dengan OU, yang perintisannya sudah dimulai sejak Spring tahun lalu. Waktu itu duta besar Indonesia untuk AS, Bp. Suparno Sudjatnan, beserta atase pendidikannya, Bp. Iskandar sempat berkunjung secara khusus ke OU.

Dalam kesempatan tersebut, PERMIAS mengadakan jamuan makan malam di restoran Lui-Lui yang diperuntukkan untuk para mahasiswa Indonesia dan para tamu dari Diknas. Acara berlangsung meriah dan diselingi dengan diskusi mengenai kondisi pendidikan di Indonesia yang bagi sebagian besar anggota PERMIAS masih sangat memprihatinkan. chz

Friday, September 07, 2007

Indonesian Conversation Hour di Mulai

Juma’t sore (7/9/07), kagiatan Indonesian Conversation Hour di mulai. Acara ini merupakan kelanjutan dari acara rutin PERMIAS yang sempat jeda selama liburan summer. Para anggota Permias berkumpul bersama para mahasiswa non-Indonesia yang sedang mempelajari Bahasa Indonesia setiap hari Jumat jam lima sore untuk melakukan percakapan dalam bahasa Indonesia secara informal.

Acara ini diadakan untuk membantu para mahasiswa non-Indonesia yang sedang belajar bahasa Indonesia. Jadi, selain mendapat pelajaran bahasa Indonesia di kelas, mereka juga mempraktekkannya secara langsung dengan native speker-nya, yaitu para mahasiswa Indonesia yang sudang kuliah di OU.

Mulai Fall ini, jumlah pesertanya bertambah di banding tahun ajaran sebelumnya. Jika sebelumnya hanya diikuti oleh 4-5 peserta, maka sekarang jumlahnya mencapai hampir 10 orang. Hal ini karena dipengaruhi oleh bertambahnya jumlah mahasiswa Ohio University yang mengambil kelas Bahasa Indonesia. chz

Wednesday, September 05, 2007

Permias Kedatangan Anggota Baru

Rabu (5/9/07), setelah beberapa saat sepi ditiggal beberapa anggotanya yang selesai studi di OU dan kembali ke tanah air tercinta, Indonesia, kini permias kedatangan para anggota baru. Mayoritas anggota baru permias tersebut adalah para calon mahasiswa S2 yang mendapat beasiswa unggulan dari Departemen Pendidikan Nasional. Mereka adalah: Arin, Brian, Citra, Dana, eFKa, Gugun, Ita, Niken, Pratiwi, dan Tsui. Para calon mahasiswa graduate untuk sementara masih mengambil kelas bahasa inggris di OPIE (Ohio Program of Intensive English), dan untuk selanjutnya akan masuk kuliah resmi sesuai dengan pilihan jurusannya maisng-masing.

Selain dari penerima beasiswa unggulan, ada juga seorang fulbrighter yang mengambil program PhD di bidang education bernama. Mila berasal dari Gorontalo dan dia adalah slah seorang pengajar di Universitas Negeri Gorontalo. Nelly Martin yang sudah datang ke OU sejak summer mengajar bahasa Indonesia di OPIE menemani Maru yang sudah lebih dari setahun mengajar kelas Bahasa Indonesia di OPIE. Juga datang satu mahasiswa undergraduate yaitu Citra.

Yang menarik, kali ini permias kedatangan juga anggota baru yang masih SMA. Namanya Ahlul dari Macasar. Dia adalah siswa SMA 5 makassar yang sekarang sedang mengikuti program pertukaran relajar (AFS) selama setahun di salah satu highs school di Athens. Meski bukan mahasiswa, Ahlun selalu dianggap sebagai bagian dari permias karena selalu aktif dalam kegiatan permias. Makanya sering juga disebut anggota permias bungsu. (chz)